Senin, 30 April 2012

Chelsea Hajar QPR 6-1, Torres Hattrik


LONDON - Fernando Torres kembali unjuk taji. Trigolnya (hattrik) ke gawang Queens Park Rangers (QPR) dalam pertandingan liga utama Inggris, Minggu (29/4) membuat Chelsea menang telak 6-1.
Penyerang asal Spanyol itu mencetak dua gol pada babak pertama setelah tim tuan rumah memimpin awal melalui gol yang dicetak Daniel Sturridge setelah permainan baru berlangsung 46 detik dan juga gol dari sundulan kepala John Terry.
Torres melengkapi hattriknya pada menit ke-64 setelah mendapat umpan dari Paddy Kenny yang dialiri bola oleh Juan Mata.
Pemain pengganti Florent Malouda menambah gol keenam bagi Chelsea 10 menit menjelang bubaran pertandingan, sebelum Djibril Cisse mencetak gol bagi QPR.
"Ini pekan keras bagi kami, tapi yang sangat penting ketika menang (agregat) melawan Barcelona dan ini juga hasil penting," kata Torres. "Kami harus menjaga poin, saya sangat senang bisa mencetak hattrik," tambahnya.
Kemenangan itu mengangkat Chelsea berada di atas Tottenham Hotspur di posisi lima klasemen dengan 61 poin, satu poin di belakang Newcastle United. Sedangkan Spurs dengan 59 poin, masih bisa kembali melewati tim pesaing asal London dan Newcastle jika menang di kandang melawan Blackburn Rovers pada pertandingan lanjutan, Minggu.

0 komentar: